Sekedar Info

Information about the operating system, application, Server configuration, Web Service and Supporting Software Tools for Computer networks and Ubuntu, Windows, Virtual-Box, Nginx, Apache, PHP, Mysql, MariaDB. Tip and trick in overcoming and solution of the problem on your computer.

Tuesday, March 6, 2018

Cara menggunakan Formula AUTO SUM EXCEL


Cara menggunakan Formula AUTO SUM EXCEL


Pada beberapa artikel terdahulu telah dibahas konsep-konsep dasar yang harus Anda ketahui tentang formula pada aplikasi Excel. Mulai artikel ini, akan dibahas beberapa fungsi dasar yang umum digunakan dalam formula Excel untuk membantu proses penghitungan data pada aktifitas pekerjaan sehari-hari.

Fungsi-fungsi yang terdapat pada Autosum adalah fungsi-fungsi yang sering dan banyak digunakan untuk keperluan penghitungan. Fungsi-fungsi tersebut sebenarnya adalah fungsi-fungsi yang diambil dari kategori Statistical, Math & Trig. Oleh karena, sering dipakai itulah maka dibuatkan kategori AutoSum, agar proses penghitungannya menjadi lebih cepat.


Untuk membukanya klik ribbon Formulas, lalu pada grup Function Library klik tombol AutoSum, sehingga akan muncul beberapa menu pilihan.

 

Menu AutoSum
· Sum, digunakan untuk melakukan penjumlahan dalam suatu range.
· Average, untuk menghitung rata-rata dalam suatu range.
· Count Numbers, untuk menghitung jumlah data dalam suatu range.
· Max, untuk mencari nilai maksimal dalam suatu range.
· Min, untuk mencari nilai minimal dalam suatu range.

Jika data yang anda hitung berada tepat di atas atau di sebelah kiri dari posisi sel anda yang aktif (sel yang digunakan untuk penempatan hasil penghitungan), maka anda hanya cukup menyeleksi rangkaian sel yang ingin anda hitung, kemudian memilih jenis fungsi yang anda inginkan pada Autosum. Maka secara otomatis akan muncul nilai yang diinginkan.

1. Penggunaan SUM
  • Bukalah microsoft excel anda, kemudian buatlah beberapa data yang akan di jumlahkan
  • Tepatkan kursor pada cell hasil, pilih menu formula dan pilih menu sum.


  •  Arahkan pada cell yang akan dijumlahkan.


  •  Jika sudah tekan enter, maka hasilnya akan terlihat.


  •  Untuk menjumlahkan secara otomatis, tarik kebawah pada ujung bawah kanan cell yang telah terjumlahkan.


  •  Jika sudah hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.


 2. Penggunaan AVERAGE

  • Tetapkan kursor pada cell yang kosong, lalu pilih menu formula dan pilih menu average.


  •  Pilihlah beberapa cell yang akang di cari averagenya.


  •  Lalu tekan enter maka hasilnya akan terlihat.


  •  Sama seperti sebelumnya jika ingin secara otomatis terjumlah, tarik kebawah lagi.


 3. Penggunaan COUNT NUMBERS



  • Tetapkan kursor pada cell yang kosong, lalu pilih menu formula dan pilih menu count numbers.


    •  Pilihlah beberapa cell yang akang di cari count numbersnya.


    •  Lalu tekan enter maka hasilnya akan terlihat.


     4. Penggunaan MAX
    • Tetapkan kursor pada cell yang kosong, lalu pilih menu formula dan pilih menu Max.

    •  Pilihlah beberapa cell yang akang di cari count nilai max nya.
    •  Lalu tekan enter maka hasilnya akan terlihat.

     5. Penggunaan MIN



    • Tetapkan kursor pada cell yang kosong, lalu pilih menu formula dan pilih menu Min.

      •  Pilihlah beberapa cell yang akang di cari count nilai max nya.
      •  Lalu tekan enter maka hasilnya akan terlihat.

      Mungkin hanya itu saja penjelasan mengenai formula menu autosum kali ini, cara diatas merupakan perhitungan sedehana yang biasa digunakan, adapun untuk jumlah yang banyak formula ini sangat berguna karena kia tidak perlu menghitung satu persatu data yang ada dan tidak perlu takut salah karena microsoft excel itu sendiri merupakan software yang digunakan untuk mengolah ankga. jika ada pertanyaan silahkan comment. terima kasih telah mampir ke blog ini.

      No comments:

      Post a Comment